
Sebuah kontes yang aneh dan menjijikkan digelar di kota Deerfield Beach, Florida, akhir pekan lalu. Di sana menyelenggarakan kontes makan kecoak hidup. Tidak hanya kecoak sebagai korbannya, pria yang memakannya pun akhirnya ikut menjadi korban.
Penyelenggara acara tidak lazim itu adalah toko spesialis reptil bernama Ben Siegel Reptile Store. Sebelum lomba dimulai, peserta sudah menandatangani pernyataan siap menanggung risiko saat ikut berkompetisi. Hadiah utama lomba lahap kecoak itu bukan uang melainkan seekor ular piton.
Pemenang ular piton ini adalah Edward Archbold, sayangnya ia tidak bisa menikmati hadiahnya karena telah meregang nyawa. Edward tewas di lokasi lomba beberapa saat setelah melahap puluhan kecoak hidup. Hingga saat ini pihak kepolisian masih menunggu hasil otopsi untuk mengetahui penyebab pasti dari kematian pria tersebut.
"Kami takut sekali," kata Ben Siegel, pemilik toko yang mengelenggarakan kontes itu. "Saat itu dia tampak ingin sekali unjuk kebolehan dan berkelakuan sangat baik."
Belum ada komentar untuk "Tewas Setelah Menangi Lomba Makan Kecoak "
Posting Komentar
Blog ini DO FOLLOW,Jika SPAM komentarnya dihapus
Kalau ada salah dalam pemberian sumber mohon di konfirmasikan di idhoezidus@yahoo.co.id